Rakor Caretaker MPW PP Sumbar, Verry Mulyadi: PP Harus Maju dan Disenangi Masyarakat

    Rakor Caretaker MPW PP Sumbar, Verry Mulyadi: PP Harus Maju dan Disenangi Masyarakat

    Sumbar, - Caretaker Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Pancasila (PP) Sumbar menggelar Rapat Koordinasi Daerah, di Kawana Hotel Padang, Rabu (06/07/2022) malam.

    Rapat koordinasi tersebut dihadiri seluruh MPC Pemuda Pancasila kabupaten kota se Sumbar.

    Hadir dalam memimpin rapat koordinasi tersebut Caretaker Ketua Pemuda Pancasila Sumbar Ari Nugroho Arsadianto, Caretaker Sekretaris PP Sumbar, Verry Mulyadi dan pengurus lainnya.

    Pada kesempatan itu Caretaker Sekretaris MPW PP Sumbar Verry Mulyadi membacakan laporan pertanggungjawaban kerja organisasi.

    Ia juga meminta agar Pemuda Pancasila tetap solid dan memiliki marwah ke depannya.

    Menurutnya PP harus menjadi organisasi yang maju, disenangi masyarakat.

    "Imej positif harus dibangun sedari ini. Ini bentuk kecintaan berorganisasi, mari berjalan bersama-sama membesarkan PP. Pancasila, Abadi, " tukas Verry Mulyadi.

    Sementara itu, Caretaker Ketua Pemuda Pancasila Sumbar Ari Nugroho Arsadianto, mengatakan rakor digelar melibatkan seluruh MPC PP yang ada di kabupaten/kota.

    "Semua hadir, minus (tidak hadir) Kabupaten Dharmasraya, " ujarnya.

    Rakor juga bentuk verifikasi terhadap MPC, hal itu bertujuan untuk persiapan musyawarah wilayah (muswil) pemilihan ketua defenitif nantinya.

    "18 MPC telah serahkan berkas musyawarah cabang. Untuk persyaratan muswil nantinya, MPC harus defenitif 100 persen, "jelas Ari.

    Ia mengatakan, target pihaknya muswil akan digelar pada 9-11 September mendatang. Namun jika persiapan sudah matang, kemungkinan bisa lebih cepat.

    Ia berharap, muswil bisa dengan baik dan lancar sehingga bisa terpilih Ktua MPW PP Sumbar yang definitif untuk menjalankan organisasi.

    Selain itu, dengan adanya ketua PP defenitif, imej negatif tentang PP selama ini bisa diubah dan organisasi bisa dipercaya masyarakat.

    "Sekarang PP itu utamakan otak bukan otot lagi, " pungkasnya.(*)

    sumbar
    Syafrianto

    Syafrianto

    Artikel Sebelumnya

    BIN Daerah Sumbar Gencarkan Vaksinasi Covid-19...

    Artikel Berikutnya

    DPC PPP Pasaman Dukung Program Magrib Mengaji

    Berita terkait