Pasaman, - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 05/Rao, Kodim 0305/Pasaman, Praka Albaihaggi ikut melaksanakan penanaman serentak 1000 pohon matoa di halaman Masjid Al-ikhlas Sopan Saiyo, Nagari Lansek Kadok Barat kecamatan Rao Selatan Kabupaten Pasaman, Selasa (22/04/2025).
Kegiatan gerakan penanaman pohon Serentak dalam rangka penghijauan sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan. Kegiatan ini berperan penting dalam kehidupan dan menyelamatkan bumi dari pemanasan global. Manfaat terbesar dari pohon adalah menghasilkan oksigen yang dibutuhkan oleh seluruh makhluk hidup.
Babinsa Praka Albaihaggi mengatakan gerakan penanaman Pohon Serentak di wilayah ini bertujuan untuk menjaga kelestarian alam, menyehatkan udara saat siang hari dan mencegah terjadinya bencana banjir atau longsor serta menjadi tempat tinggal makhluk hidup di wilayah.
Lebih lanjut, Ia menjelaskan kegiatan yang dilakukan hari ini merupakan momentum untuk kita agar semakin peduli dengan lingkungan sehingga apa yang kita lakukan dapat mengurangi dampak pemanasan global dan dapat menyimpan air hujan yang masuk ke dalam tanah sehingga kesuburan tanah pula bisa terjaga dengan baik.
“Untuk itu harus diimbangi dengan pemeliharaan lingkungan dimana salah satunya dengan melakukan gerakan penghijauan dengan menanam pohon, ” pungkas
Turut hadir, Camat Rao Selatan, KUA Kecamatan Rao Selatan, Wali Kecamatan Rao Selatan, Danramil 05/Rao/yang mewakili babinsa kec Rao Selatan, Kepala jorong Kecamatan Rao Selatan, dan tokoh masyarakat.